Inilah Cara Mengatasi Minder Sebelum Bercinta - Masalah ranjang bukan hanya masalah fisik semata. Kadangkala, hal-hal yang tak terlihat dan terpendam dalam alam bawah sadar bisa mempengaruhi performa seksual. Masalah yang sering dialami pria ataupun wanita adalah kurang percaya diri.
Berkurangnya kepercayaan diri bisa disebabkan karena merasa kurang cantik, kurang seksi atau kurang dapat memuaskan pasangan. Apabila hal ini terjadi, maka aktifitas seksual yang dilakukan akan berbuah kurang memuaskan. Apapun alasannya, hampir semua orang pernah mengalami hal ini pada beberapa titik dalam kehidupannya.
Untuk meningkatkan kepercayaan diri di tempat tidur, ada beberapa hal yang bisa dilakukan seperti dilansir Body and Soul:
1. Berpikir positif
Coba pikirkan apa yang paling menarik mengenai diri sendiri. Tidak harus atribut fisik, bisa apa pun yang membuat diri sendiri merasa baik seperti kepintaran, kepribadian, kewibawaan, prestasi atau kemampuan lainnya. Pujilah diri sendiri karena memiliki kelebihan ini.
Setiap kali muncul pemikiran negatif tentang diri sendiri, perangi dengan pikiran positif ini. Pujilah diri sendiri dengan perkataan seperti aku hebat, aku cerdas dan aku mampu!
2. Buat variasi
Perubahan bisa dilakukan pada sesuatu yang kecil seperti gaya rambut, atau sesuatu yang besar seperti hobi, pekerjaan atau tempat tinggal. Perubahan ini akan mengisi pikiran dengan energi segar, sehingga menambah kepercayaan diri dan semangat yang baru tentang kehidupan serta diri sendiri.
3. Banyak berolahraga
Hormon endorfin dilepaskan selama berolahraga dan akan meningkatkan semangat. Apabila tubuh merasa lebih sehat dan lebih bugar, maka pikiran juga akan lebih segar. Sedikit saja meningkatkan porsi berolaharga, pengaruhnya akan cukup besar. Apabila sudah muncul rasa kebanggan terhadap diri sendiri, maka kepercayaan diri akan ikut naik.
4. Memanjakan diri sendiri
Jika menganggap diri sendiri seksi, tidak lelah ataupun stres, maka kepercayaan diri akan bertambah. Bersenang-senang dengan cara memanjakan diri dan bersantai akan cukup membantu. Buatlah ruang untuk berisitirahat di sela-sela padatnya aktifitas. Beranjilah pada diri sendiri untuk menyempatkan waktu dan menepatinya.
5. Meningkatkan faktor seks
Ada banyak hal yang dipertimbangkan dalam hal ini, mulai suasana kencan, makan malam romantis, mengenakan lingerie seksi atau membaca artikel tentang seks. Membaca artikel ataupun buku mengenai seks akan meningkatkan libido sehingga membuat kehidupan seks lebih memuaskan.
Yang jelas, rasa seksi di kamar tidur tidak akan bisa diperoleh jika tidak merasa seksi di luar kamar tidur. Bersenang-senang secara spontan juga akan memicu munculnya rasa seksi pada diri sendiri.
*Sumber: http://health.detik.com/read...merasa-minder-sebelum-bercinta-ini-cara-mengatasinya