Keluhan dan permasalahan dalam kehidupan kerap datang seakan silih berganti saja. Semua problema yang ada haruslah segera dibereskan dengan tuntas. Salah satu yang bisa menjadi kendala di dalam beraktifitas adalah bila kondisi fisik seseorang mengalami masalah. Hal kecil dan sepele kadang bisa membuat berantakan segala sesuatu yang telah dirancang pada pekerjaan ataupun membuat acara-acara baik acara keluarga, kerabat dan sebagainya.
Umumnya pada keluhan awal dianggap biasa saja dan nantinya juga akan sembuh dengan sendirinya yaitu sakit pinggang kerap dialami oleh semua orang. Sakit pinggang ini disebabkan oleh beragam faktor baik faktor usia, faktor asupan makanan seperti kol atau kubis, jengkol dan faktor pekerjaan juga patut untuk diperhatikan. Bagi yang sering pada posisi duduk yang tidak ergonomis, biasanya yang bekerja di depan komputer atau mereka yang dalam pekerjaan sehari-hari sering mengangkat beban terlalu berat maupun aktifitas berat lainnya.
Apabila tubuh sudah terkena sakit pinggang maka untuk melakukan kegiatan apapun jadi enggan dan sangat tidak nyaman. Sehatcantik berbagi resep alami untuk mengobati sakit pinggang yang menyerang, cepat, mudah dan praktis. Cara cepat obati sakit pinggang, dapat memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada disekitar kita. Dengan ramuan alami yang diracik kemudian dikonsumsi secara teratur dan rutin maka akan menghilangkan sakit pinggang yang diderita. Caranya mudah dan sederhana, siapkanlah 25 gram jahe merah segar yang ditambah dengan 25 gram temu hitam segar dan 30 gram akar sawi langit sega. Rebus semua bahan dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc lalu minum air rebusan ramuan tersebut secara rutin minimal sekali dalam sehari.
Alangkah baiknya jika dilakukan langkah pencegahan atau walau sudah terserang dan sudah melakukan tindakan pengobatan alami dengan resep dari sehatcantik tersebut di atas, berikut ini langkah-langkah yang dapat dijalankan agar fisik akan selalu dalam kondisi fit :
1. Rajin minum air mineral
Kurang mengkonsumsi air putih bisa menyebabkan dehidrasi dan juga sakit pinggang. Oleh karena itu, meminum air putih atau air mineral sangat ampuh membantu Anda menghindarkan diri dari sakit pinggang sekaligus juga bisa menyembuhkan sakit pinggang
2. Olah raga secara teratur
Dengan rajin, rutin berolah raga secara teratur ampuh membantu Anda menghindarkan diri dari sakit pinggang sekaligus juga membuat tubuh Anda jauh lebih sehat
3. Hindari membungkuk terlalu lama
Membungkuk terlalu lama saat berdiri ataupun saat sedang duduk dapat mengakibatkan sakit pinggang. Maka dari itu usahakan untuk menjaga posisi tubuh Anda tidak terlalu menunduk agar Anda terhindar dari sakit pinggang
4. Rajin menggerak gerakan tubuh
Rajin menggerak gerakan tubuh walaupun hanya sebentar dapat membantu Anda terhindar dari sakit pinggang. Dengan melakukan berbagai kegiatan ringan seperti jalan-jalan, menyapu ataupun hal lainnya dapat juga dilakukan yang bertujuan merenggangkan otot-otot pinggang
5. Menata lingkungan pekerjaan
Bagi yang bekerja di dalam ruangan, dapat melakukan pengaturan atau penataan kembali ruang dan tempat bekerja agar lebih nyaman sekaligus suasana baru supaya bekerja lebih bersemangat dan mengurangi gerak maupun posisi tubuh yang tidak selalu harus menunduk (sehatcantik)