Dalam beberapa tahun terakhir ini nama kolagen sering sekali kita dengar, banyak sekali produk-produk yang mengandung kolagen didalamnya mulai dari sabun, cream, facial wash, shamppo hingga body lotion. Sebenarnya, apa sih manfaat dari kolagen untuk kecantikan kulit kita.
Kolagen merupakan jaringan ikat protein yang di temukan pada tubuh mamalia, termasuk manusia. Biasanya kolagen yang di gunakan dalam produk-produk kecantikan berasal dari hewan. Kolagen memang memiliki manfaat luar biasa jika di gunakan secara rutin di kulit maka kolagen akan menjadikan kulit tetap lembab karena mampu menahan kadar air. kandungan kolagen juga bisa meregenerasi sel kulit sehingga wajah terhindar dari kekusaman, tetap elastis dan sehat.
Sedangkan apabila kolagen di applikasikan ke rambut atau kuku maka memiliki manfaat untuk memperkuat akar rambut dan merangsang pertumbuhannya kembali, serta membuat kuku menjadi lebih kuat sehingga tidak mudah rusak dan patah.
Selain penggunaan kolagen di bagian luar tubuh, kita juga perlu untuk menjaga persediaan kolagen di dalam tubuh dengan cara mengkonsumsi suplemen kolagen untuk selalu mengisi persediaan kolagen di dalam tubuh. Rajin minum suplemen kolagen secara rutin akan menghidupkan kembali kulit, menjaganya tetap sehat, mengurangi garis-garis keriput di wajah, serta menguatkan kuku dan memperbaiki kondisi rambut. Suplemen kolagen akan bekerja secara maksimal di konsumsi sebelum Anda berolah raga atau memulai kegiatan fisik yang membutuhkan energi, saat itulah kolagen akan berfungsi sebagai penambah energi dan meningkatkan performa Anda. Suplemen kolagen juga menjaga dan mengisi kembali massa otot untuk meningkatkan pengambilan lemak tubuh sehingga berperan dalam mengendalikan berat badan.