Sejak beberapa tahun yang lalu, kebutuhan kacamata tidak lagi menjadi siksaan bagi penderitanya, setidaknya dari segi materi. Bagaimana tidak, pasar kacamata dibanjiri kacamata-kacamata minus dan plus berbagai ukuran yang ringan, bermodel trendi dan ditawarkan dengan harga sangat terjangkau. Mereka yang rawan kehilangan kacamata atau yang memiliki reputasi mematahkan kacamata berkali-kali, mulai berpaling ke kacamata murah meriah ini.
Harga yang murah menjadi alasan tersendiri untuk disukai para pemakai kacamata. Setiap tren model kacamata berganti, Anda bisa berganti kacamata tanpa harus merasa sayang dengan harganya. Namun ternyata, hasil penelitian yang diberitakan di dailymail menunjukkan, kacamata-kacamata murah ini berisiko menyebabkan gangguan penglihatan permanen pada mata penggunanya. Bahkan gangguan yang ditimbulkan bisa sampai pada munculnya tumor otak.
Dalam penelitian tersebut diuji 14 kacamata murah meriah yang didapat dari tujuh gerai penjual kacamata murah ini. Mereka menemukan setengah di antaranya bermasalah, seperti potongan lensa yang tidak halus dan yang parah adalah titik pusatnya tidak sejajar. Hal ini bisa menyebabkan sakit mata, pandangan yang kabur, sakit kepala dan pandangan berganda. Disebutkan dalam penelitian tersebut, pemakaian kacamata yang membuat pusing dalam jangka waktu lama bisa memicu timbulnya katarak dan tumor otak.
Wah, cukup gawat juga dampaknya. Namun para peneliti ini juga tidak melarang Anda untuk memilih kacamata murah sebagai bantuan penglihatan. Mereka menyarankan, saat membeli kacamata pastikan Anda memeriksa posisi dan kekokohannya. Serta yang tidak kalah penting, cobalah untuk memakai kacamata tersebut selama kurang lebih 2 menit untuk memastikan ukurannya pas benar dengan mata Anda. Jika terasa tidak enak, jangan ragu untuk batal membeli meskipun mungkin si penjual akan beralasan 'Anda hanya belum terbiasa'. (vemale)